Menu

Mode Gelap
Ridwan Bae: PT SCM dan Perkebunan Sawit Penyebab Banjir di Jalur Trans Sulawesi Korban Tenggelam di Pantai Nambo Ditemukan Meninggal Dunia Pembentukan Kaswara: Langkah Awal Kolaborasi Alumni SMP Waara Bupati Bombana Burhanuddin Lantik Sunandar A Rahim sebagai Pj Sekda Tujuh Kapolres di Sulawesi Tenggara Berganti

Hukrim · 14 Feb 2023 16:23 WITA ·

Pelaku Pencurian Handphone di Mowila Berhasil Ditangkap


 Pelaku pencurian handphone (tengah) saat ditangkap polisi. Foto: Istimewa
Perbesar

Pelaku pencurian handphone (tengah) saat ditangkap polisi. Foto: Istimewa

PENAFAKTUAL.COM, KONSEL – Pelaku pencurian handphone yang beraksi di sebuah konter di Desa Mowila, Kecamatan Mowila, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), Sulawesi Tenggara (Sultra) berhasil ditangkap polisi pada Senin, 13 Februari 2023 malam.

Pelaku berhasil ditangkap oleh aparat Polsek Mowila, di sebuah kos-kosan yang terletak di Kecamatan Ranomeeto, Kabupaten Konsel.

Kapolsek Mowila, Iptu Nyoman Sugiana mengatakan, pelaku berhasil ditangkap setelah dilakukan penyelidikan dan mengetahui keberadaanya di kos-kosan tersebut.

“Pelaku berinisial IS (16) tahun. Kita tangkap di sebuah kamar kos yang ada di Kecamatan Ranomeeto. Selanjutnya, pelaku kita bawa ke Polsek Mowila untuk proses pemeriksaan lebih lanjut,” ujar Nyoman kepada media ini, Selasa, 14 Februari 2023.

Nyoman menceritakan kronologi pelaku melakukan aksi pencurian di sebuah konter milik warga bernama Dewo Alit Adyana, di  Desa Mowila, Kecamatan Mowila, Kabupaten Konsel.

Dia mengatakan, pelaku mencuri hanphone sebanyak empat unit berbagai merek yang ada di dalam konter milik korban.

“Kejadiannya pada Minggu, 12 Februari 2023 malam. Pelaku masuk mencuri ke dalam konter, dengan cara memanjat dinding kamar mandi. Setelah berhasil masuk, pelaku kemudian  menggasak empat handphone,” ungkapnya.

Editor: Husain

Artikel ini telah dibaca 97 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Alat Berat PT Marketindo di Konsel Terbakar, Polisi Selidiki

19 April 2025 - 23:55 WITA

Tersangka Penikaman Aiptu Fajar Iwu Ditahan di Polda Sultra

19 April 2025 - 20:23 WITA

Polres Buton Ungkap Motif Penikaman Aiptu Fajar Iwu

19 April 2025 - 19:34 WITA

Polres Buteng Gerak Cepat Amankan Nyawa Pencuri Sapi dari Amukkan Massa

19 April 2025 - 15:33 WITA

Pencurian Sapi di Buton Tengah, Polisi Dalami Dugaan Jaringan Lebih Besar

19 April 2025 - 13:07 WITA

Dua Pria Bersaudara Tersangka Curi Sapi di Buton Tengah, Mobil Hangus Dibakar Massa

19 April 2025 - 12:10 WITA

Trending di Hukrim