Menu

Mode Gelap
Ridwan Bae: PT SCM dan Perkebunan Sawit Penyebab Banjir di Jalur Trans Sulawesi Korban Tenggelam di Pantai Nambo Ditemukan Meninggal Dunia Pembentukan Kaswara: Langkah Awal Kolaborasi Alumni SMP Waara Bupati Bombana Burhanuddin Lantik Sunandar A Rahim sebagai Pj Sekda Tujuh Kapolres di Sulawesi Tenggara Berganti

Hukrim · 26 Jun 2023 08:47 WITA ·

Oknum Karyawan PT BMR Terduga Pelaku Pelecehan Seksual Dipolisikan


 Ilustrasi Perbesar

Ilustrasi

PENAFAKTUAL.COM, BOMBANA – Salah satu oknum karyawan PT Bukit Makmur Resources (BMR) inisial DS dilaporkan ke Polsek Kabaena pada Jumat, 24 Juni 2023 atas dugaan pelecehan seksual.

Korban S (23) dalam laporannya mengungkapkan bahwa dugaan pelecehan seksual yang dialaminya itu terjadi sebanyak dua kali yakni pada Bulan April dan Mei 2022 lalu.

Peristiwa itu terjadi di dalam kamar / mess PT BMR Desa Mapila Kecamatan Kabaena Utara Kabupaten Bombana.

Pada saat itu, korban sedang membersihkan dalam kamar mess tiba-tiba datang pelaku DS langsung memegang bagian sensitif dan mencium bibir korban secara paksa.

“Dan mengancam saya akan mengeluarkan dari perusahaan apabila saya melaporkan kejadian tersebut”, kata S.

Atas kejadian ini, S merasa keberatan sehingga melaporkan ke pihak kepolisian dan berharap Polsek Kabaena segera menindaklanjutinya.

Kapolsek Kabaena, AKP La Ajima saat dikonfirmasi membenarkan adanya laporan yang masuk terkait dugaan pelecehan seksual yang dilayangkan oleh S.

“Iya (sudah masuk laporannya), singkat AKP La Ajima dalam pesan WhatsAppnya, Senin, 26 Juni 2023.

Selanjutnya, pihaknya akan melakukan penyelidikan soal laporan tersebut.

Sementara itu, Manajer HRD PT BMR dan Deputy General Manager serta Manager EHS dan Security yang dikonfirmasi terkait hal ini belum ada yang memberikan keterangan.

Penulis: Husain

Artikel ini telah dibaca 180 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Dua Pria Bersaudara Tersangka Curi Sapi di Buton Tengah, Mobil Hangus Dibakar Massa

19 April 2025 - 12:10 WITA

Polres Kolut Tetapkan 2 Anak sebagai Tersangka Pembakaran Santri

18 April 2025 - 23:05 WITA

Kasus Korupsi Nikel, Kejati Sultra Bidik Komisaris PT LAM Tan Lie Pin

18 April 2025 - 22:53 WITA

Kejagung Periksa Sekda Konawe Utara Terkait Dugaan Korupsi Tambang

18 April 2025 - 21:51 WITA

Kapolres Buton Utara Pastikan Oknum Polisi yang Cabuli Mertuanya Dipecat

18 April 2025 - 20:31 WITA

Bejat! Oknum Polisi di Buton Utara Diduga Perkosa Mertuanya

18 April 2025 - 20:17 WITA

Trending di Hukrim