Menu

Mode Gelap
Bupati Bombana Burhanuddin Lantik Sunandar A Rahim sebagai Pj Sekda Tujuh Kapolres di Sulawesi Tenggara Berganti Parah! Masyarakat Ungkap Dugaan Pungli ASDP Lagasa hingga Jutaan Rupiah Parah! Aktivitas Tambang PT Timah Diduga Cemari Laut di Kabaena Menebak Arah Kasus Supriyani

Daerah · 14 Sep 2023 20:02 WITA ·

Tahap X, BPVP Kendari Buka Dua Paket Pelatihan Kompetensi


 Pembukaan pelatihan BPVP Kendari. Foto: Istimewa Perbesar

Pembukaan pelatihan BPVP Kendari. Foto: Istimewa

PENAFAKTUAL.COM, KENDARI – Balai Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BPVP) Kendari kembali membuka dua paket program pelatihan kompetensi tahap x setelah sebelumnya sebanyak 10 paket program pelatihan pada tahan IX di Aula Serba Guna BPVP Kendari, Kamis, 14 September 2023.

Pelatihan tersebut dibuka secara resmi Kepala BPVP Kendari Amran ST yang diwakilkan kepada Sub Koordinator Penyelenggaraan BPVP Kendari Syahruddin dengan peserta pelatihan sebanyak 32 orang dari program pelatihan Juru Gambar Bangunan (CAD) dan Service Sepeda Motor Injeksi.

Syahruddin mengatakan setiap program pelatihan berjumlah 16 peserta dan akan mengikuti pelatihan selama kurang lebih satu bulan dengan pelatihan teori juga praktek serta uji kompetensi.

“Selain itu para peserta juga akan mendapatkan pelatihan baris berbaris, soft skill, termasuk kedisiplinan serta tanggung jawab,” terangnya.

Ia menjelaskan, semua itu diberikan agar kelak setelah selesai menjalani pelatihan para peserta dapat menjadi individu yang kompeten dan siap pakai di dunia usaha dan industri atau membuka usaha secara mandiri.

“Berbekal keterampilan yang telah didapatkan para peserta tentu dapat menolong diri mereka sendiri serta bermanfaat bagi keluarga, masyarakat umum, bahkan mampu berkontribusi membangun daerah bangsa dan negara,” jelasnya.

Atas hal tersebut, lanjut dia, pihaknya berharap para siswa dapat mengikuti pelatihan dengan sungguh-sungguh dengan niat merubah diri menjadi lebih baik lagi.

“Insya Allah niatan baik para peserta ini akan menjadi modal untuk menjalani kehidupan yang lebih baik pada masa yang akan datang sebagaimana harapan kami semua,” tutupnya.

Editor: Tim Redaksi

Artikel ini telah dibaca 45 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Remisi Gratis, Kakanwil Ditjenpas Sultra Pastikan Tak Ada Pungli di Lapas

24 Maret 2025 - 22:24 WITA

Tim SAR Cari Anak 12 Tahun yang Hilang di Hutan Buton

24 Maret 2025 - 19:22 WITA

Kepedulian PT SMS, 300 Paket Sembako untuk Masyarakat Lapuko

24 Maret 2025 - 11:56 WITA

Kunker Komisi XII DPR RI di Kendari: Jurnalis Dilarang Meliput

22 Maret 2025 - 23:48 WITA

Tingkatkan Kualitas STQH, Kemenag Sultra Beri Pembinaan Dewan Hakim

22 Maret 2025 - 22:49 WITA

Ramadan Berkah, DPW Pekat IB Sultra Berbagi Takjil

22 Maret 2025 - 20:26 WITA

Trending di Daerah