Menu

Mode Gelap
Pangkas Korupsi, Pengembangan INA Digital Akan Dipercepat Sosok La Ode Darwin dan Asa Baru untuk Rakyat Muna Barat Berpasangan di Pilgup Sultra, Berikut Profil Lukman Abunawas – La Ode Ida Dosen UHO dan Mahasiswa KKN Tematik Lakukan Pendampingan Optimalisasi Media Pembelajaran Interaktif kepada Guru SMPN 10 Kendari Hugua Beberkan Alasan Dampingi Andi Sumangerukka di Pilgub Sultra

News · 30 Mei 2023 00:00 WITA ·

DPRD Muna Minta Kisruh PSU Desa Wawesa dan Parigi Segera Dituntaskan


 Kantor DPRD Muna. Foto: Istimewa Perbesar

Kantor DPRD Muna. Foto: Istimewa

PENAFAKTUAL.COM, MUNA – DPRD Kabupaten Muna, menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) terkait kisruh Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Wawesa dan Parigi, Senin, 29 Mei 2023. RDP tersebut dihadiri Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Fajar Wunanto.

Dalam RDP, DPRD meminta instansi terkait agar menyelesaikan masalah tersebut karena persoalan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di dua desa itu belum terselesaikan hingga kini.

Bahkan, buntut dari kekisruhan itu, mengakibatkan pelayanan masyarakat di kantor Desa tidak berjalan maksimal, karena disegel oleh warga, hingga akhirnya dibongkar paksa oleh Satuan Polisi Pamong Praja.

Ketua Komisi I DPRD Muna, Iskandar pun meminta polemik di dua desa tersebut segera dituntaskan, karena Surat dari Bina pemerintahan desa sudah jelas.

“Persoalan Pilkades ini harus segera diselesaikan,” tegasnya.

Menanggapi desakan dari Komisi I DPRD Muna, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Fajaruddin Wunanto, meminta waktu untuk menyelesaikan masalah di dua desa tersebut. Ia mengaku akan berkoordinasi terlebih dahulu dengan Kementerian Desa.

Perlu diketahui, Fajar Wunanto baru saja menjabat Kadis DPMD, sehingga mantan Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Muna ini perlu berkonsultasi di kementrian Desa.(**)

Artikel ini telah dibaca 19 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Diskominfo Muna Jelaskan Kronologis Bantuan Wifi Gratis dari Kemkominfo

12 September 2024 - 19:25 WITA

Di Balik Kilau Nikel: Pulau Kabaena Hancur, Suku Bajau Terlupakan

10 September 2024 - 16:58 WITA

Saksi Mata Ungkap Penyebab Kecelakaan Kerja di PT EKU, Minim Penerapan K3

10 September 2024 - 09:57 WITA

Tabligh Akbar KKSS Sultra, Das’ad Latif Imbau Jamaah Tidak Terlibat Money Politics

9 September 2024 - 21:09 WITA

Pastikan Tak Pelamar yang Dirugikan, Pendaftaran CPNS Diperpanjang

6 September 2024 - 16:38 WITA

Lanal Kendari Tahan Tongkang CV UBP Bersama Tujuh ABK

30 Agustus 2024 - 22:12 WITA

Trending di News