Menu

Mode Gelap
Ridwan Bae: PT SCM dan Perkebunan Sawit Penyebab Banjir di Jalur Trans Sulawesi Korban Tenggelam di Pantai Nambo Ditemukan Meninggal Dunia Pembentukan Kaswara: Langkah Awal Kolaborasi Alumni SMP Waara Bupati Bombana Burhanuddin Lantik Sunandar A Rahim sebagai Pj Sekda Tujuh Kapolres di Sulawesi Tenggara Berganti

Daerah · 15 Apr 2025 08:09 WITA ·

Dugaan Penyerobotan Lahan oleh PT Marketindo dan PT Merbau di Konsel, Begini Kata Ridwan Bae!


 Anggota DPR RI, Ridwan Bae. sumber: golkarpedia.com
Perbesar

Anggota DPR RI, Ridwan Bae. sumber: golkarpedia.com

PENAFAKTUAL.COM – Anggota DPR RI Dapil Sulawesi Tenggara, Ridwan Bae, menanggapi konflik antara dua perusahaan sawit dan masyarakat di Kabupaten Konawe Selatan (Konsel). Konflik ini melibatkan PT Marketindo Selaras (MS) di Kecamatan Angata dan PT Merbau Jaya Indah Raya (MJIR) di Kecamatan Mowila, yang diduga melakukan penyerobotan lahan kebun masyarakat.

Ridwan Bae menekankan pentingnya menyelesaikan persoalan ini secara bersama-sama untuk memastikan keinginan masyarakat dan perusahaan dipenuhi.

“Harapan saya didudukkan secara bersama-sama, keinginan masyarakat seperti apa, keinginan perusahaan seperti apa,” ungkapnya.

Ridwan Bae yakin Bupati Konawe Selatan, Irham Kalenggo, dapat menyelesaikan persoalan ini dengan baik.

“Saya harapkan Bupati segera menengahi persoalan ini, saya kira Irham orang yang peka terhadap masyarakat, Irham dapat menyelesaikannya dengan baik,” kata Ridwan Bae.

Hal ini sejalan dengan janji Presiden Prabowo untuk mengutamakan ketahanan pangan dan tidak membiarkan penyerobotan lahan kebun masyarakat. Ridwan Bae menekankan bahwa tidak boleh ada penyerobotan lahan masyarakat dan merugikan rakyat .

Ridwan Bae berharap Bupati Irham dapat menengahi persoalan ini dengan bijak dan memastikan masyarakat tidak dirugikan. Dengan demikian, konflik antara perusahaan sawit dan masyarakat di Konsel dapat diselesaikan secara damai dan adil.(hsn)

Artikel ini telah dibaca 451 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Pemerintah Muna Barat dan Bulog Dukung Petani Jagung dengan Harga Stabil

16 April 2025 - 19:21 WITA

F-PRB Sultra Salurkan Bantuan kepada Korban Banjir di Konawe Utara

16 April 2025 - 18:58 WITA

Polres dan Kodim Bombana Tertibkan Penambangan Emas Ilegal di IUP PT AABI dan PT PLM

15 April 2025 - 22:11 WITA

Temui Warga Wumbubangka, PT AABI Bantah Tuduhan Penambangan Ilegal

15 April 2025 - 21:40 WITA

Bendungan Laiba Siap Dibangun, Ridwan: Jangan Ada yang Menghalangi!

15 April 2025 - 08:31 WITA

Dampak Buruk Penambangan PT SCM di Konawe Utara

14 April 2025 - 23:35 WITA

Trending di Daerah