Menu

Mode Gelap
Bupati Bombana Burhanuddin Lantik Sunandar A Rahim sebagai Pj Sekda Tujuh Kapolres di Sulawesi Tenggara Berganti Parah! Masyarakat Ungkap Dugaan Pungli ASDP Lagasa hingga Jutaan Rupiah Parah! Aktivitas Tambang PT Timah Diduga Cemari Laut di Kabaena Menebak Arah Kasus Supriyani

Daerah · 4 Feb 2024 14:45 WITA ·

Sosok Capt Kristina Anthon, Perempuan Pertama yang Pimpin KUPP Molawe


 Capt Kristina Anthon, Kepala Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan (KUPP) Kelas I Molawe. Foto: Istimewa Perbesar

Capt Kristina Anthon, Kepala Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan (KUPP) Kelas I Molawe. Foto: Istimewa

PENAFAKTUAL.COM, KONUT – Kepala Unit Penyelenggara Pelabuhan (UPP) Kelas I Molawe Capt Kristina Anthon adalah perempuan pertama yang menjabat sebagai kepala kantor sejak berdirinya Kantor UPP Molawe.

Walau ia seorang perempuan, namun jiwa kepemimpinannya dalam memimpin kantor tersebut tak diragukan lagi. Ia mampu mengkomandoi jajaran dibawahnya.

Bukan hanya dalam hal urusan kantor namun juga dalam urusan kegiatan sosial kemasyarakatan, ia mampu menggerakkan jajaran dibawahnya untuk berkontribusi terhadap masyarakat sekitar.

Bahkan suatu waktu saat kegiatan pemotongan dan pembagian daging sapi dan sembako terhadap masyarakat sekitar, Capt Kristina Anthon memimpin langsung kegiatan tersebut.

Seperti layaknya seorang pemimpin yang langsung memberikan contoh terhadap jajaran dibawahnya, bukan hanya sekedar memerintah namun ia mampu mencontohkan dan menggerakkan jajaran dibawahnya.

Tercatat sejak ia menjabat bukan hanya beberapa kali menggelar kegiatan sosial, namun dihalaman kantornya menjadi tempat latihan olahraga bela diri Kempo oleh anak-anak masyarakat sekitar.

Kegiatan tersebut rutin dilaksanakan dua minggu sekali, hal tersebut pihaknya lakukan tak lain dan tak bukan agar keberadaan dan manfaat kantor juga dirasakan oleh masyarakat sekitar.

Bahkan di setiap kegiatan bakti sosial ke masyarakat, pihaknya menggelar beberapa lomba yang melibatkan masyarakat sekitar dan ditutup dengan kegiatan molulo.

“Kita buat bakti sosial dan pelatihan kempo itu agar masyarakat tahu bahwa kantor kami ada, dan kantor kami bermanfaat bagi masyarakat sekitar,” katanya.

Belum cukup setahun menjabat beberapa gebrakan telah dilakukan oleh Capt Kristina Anthon. Hal tersebut dilakukan bukan untuk kepentingannya tetapi untuk kepentingan kantor.

“Apa yang kami capai bukan kinerja saya pribadi, tetapi kinerja tim, yang mampu solid dan saling bahu membahu dalam setiap kegiatan baik itu kegiatan kantor ataupun kegiatan sosial kemasyarakatan,” ungkapnya.

Di tahun 2024, ini pihaknya optimis bakal mencapai target PNBP seperti sebelumnya dan yang dilakukan oleh pejabat pendahulunya.

“Capaian target PNBP selalu tercapai dan semoga di tahun 2024 hal tersebut bisa terulang seperti tahun-tahun sebelumnya, dan ini sebuah catatan sejak berdirinya UPP Molawe, beberapa lompatan dan gebrakan yang telah dilakukan oleh pejabat sebelumnya, ini tetap harus kita jaga, pertahankan dan kita perbarui,” pungkasnya.(hus)

Artikel ini telah dibaca 68 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Remisi Gratis, Kakanwil Ditjenpas Sultra Pastikan Tak Ada Pungli di Lapas

24 Maret 2025 - 22:24 WITA

Tim SAR Cari Anak 12 Tahun yang Hilang di Hutan Buton

24 Maret 2025 - 19:22 WITA

Kepedulian PT SMS, 300 Paket Sembako untuk Masyarakat Lapuko

24 Maret 2025 - 11:56 WITA

Kunker Komisi XII DPR RI di Kendari: Jurnalis Dilarang Meliput

22 Maret 2025 - 23:48 WITA

Tingkatkan Kualitas STQH, Kemenag Sultra Beri Pembinaan Dewan Hakim

22 Maret 2025 - 22:49 WITA

Ramadan Berkah, DPW Pekat IB Sultra Berbagi Takjil

22 Maret 2025 - 20:26 WITA

Trending di Daerah