Menu

Mode Gelap
Menebak Arah Kasus Supriyani Tepis Isu Amplop Kepala Desa, Ketua APDESI Sultra Bentuk Satgas Anti Money Politik Oknum TNI AL di Kendari Diduga Hamili Kekasihnya, Korban Minta Keadilan! Diduga Lakukan Pengrusakan dan Penyerobotan, Warga Desa Tapuhaka Dipolisikan Truck Pengangkut Ore Nikel Milik PT Karyatama Konawe Utara Terbalik

Daerah · 30 Nov 2022 10:58 WITA ·

Dua Desa di Kabaena Bakal Dapat Bantuan Air Bersih dari PT BMR


 Sosialisasi rencana pipanisasi dan bantuan air bersih di Desa Wumbulasa dan Mapila, bertempat di Balai Desa Wumbulasa. (Foto: Istimewa) Perbesar

Sosialisasi rencana pipanisasi dan bantuan air bersih di Desa Wumbulasa dan Mapila, bertempat di Balai Desa Wumbulasa. (Foto: Istimewa)

PENAFAKTUAL.COM, BOMBANA – PT Bukit Makmur Resource (BMR) terus berupaya memberikan kontribusi positif bagi masyarakat di sekitar Kecamatan Kabaena Utara, Kabupaten Bombana, Sulawesi Tenggara (Sultra).

Salah satu program yang dicanangkan dari perusahaan pemurnian nikel itu adalah penyediaan air bersih di Desa Mapila dan Wumbulasa Kecamatan Kabaena Utara.

Manajer PT BMR, Rahmat mengatakan bahwa program ini bertujuan untuk mengatasi kekurangan air bersih yang telah berlangsung lama sehingga menjadi masalah serius di dua desa tersebut.

“PT BMR berencana akan mengatasi masalah itu dengan mengaliri air bersih di dua desa itu”, kata Rahmat kepada media ini, Selasa, 29 November 2202.

Menurut Rahmat air bersih merupakan kebutuhan yang sangat vital bagi masyarakat yang harus dipenuhi. Olehnya itu, krisis air bersih di wilayah Desa Mapila dan Wumbulasa harus segera diatasi.

Beberapa waktu lalu lanjut Rahmat, PT BMR telah melakukan sosialisasi kepada masyarakat Desa Mapila dan Wumbulasa terkait bantuan air bersih tersebut, dan dalam waktu dekat ini akan segera dimulai pembangunan instalasi air bersih  yang mengaliri dua desa tersebut.

“Kita sudah lakukan sosialisasi kepada masyarakat mengenai rencana pipanisasi dan bantuan air bersih di Desa Wumbulasa dan Mapila”, ungkap Rahmat.

Lebih lanjut Rahmat mengatakan bahwa program penyediaan air bersih ini merupakan wujud kepedulian pihak perusahaan terhadap masyarakat, dan dengan adanya program ini diharapkan dapat membantu masyarakat khususnya dalam ketersediaan air bersih.

Editor: Roki

Artikel ini telah dibaca 104 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Kapolda Sultra Terima Penghargaan dari Kementerian ATR/BPN Usai Bongkar Kasus Mafia Tanah

25 November 2024 - 13:58 WITA

La Ode Tariala Resmi Dilantik Sebagai Ketua DPRD Sultra

25 November 2024 - 13:34 WITA

286 WBP Rutan Raha Siap Salurkan Hak Suara di Pilkada 2024

25 November 2024 - 13:16 WITA

Muswil ke-II FIM PII Sultra Sukses Digelar, Para Insinyur Muda Diharap Jadi Pelopor Pembangunan

24 November 2024 - 20:32 WITA

Dituding Terima Upeti dari Perusahaan Tambang, Begini Penjelasan KUPP Lapuko

23 November 2024 - 20:23 WITA

PT Arsa Mega Pratama Nekat Beroperasi Meski Belum Punya Izin Lingkungan

22 November 2024 - 19:16 WITA

Trending di Daerah