Menu

Mode Gelap
Ridwan Bae: PT SCM dan Perkebunan Sawit Penyebab Banjir di Jalur Trans Sulawesi Korban Tenggelam di Pantai Nambo Ditemukan Meninggal Dunia Pembentukan Kaswara: Langkah Awal Kolaborasi Alumni SMP Waara Bupati Bombana Burhanuddin Lantik Sunandar A Rahim sebagai Pj Sekda Tujuh Kapolres di Sulawesi Tenggara Berganti

Daerah · 10 Apr 2025 09:10 WITA ·

Update Pencarian Orang Hilang di Muna: Tim SAR Temukan Motor Korban


 Tim SAR Gabungan melanjutkan Operasi SAR hari ke-2 untuk mencari seorang warga Desa Kulidawa. Foto: Istimewa Perbesar

Tim SAR Gabungan melanjutkan Operasi SAR hari ke-2 untuk mencari seorang warga Desa Kulidawa. Foto: Istimewa

PENAFAKTUAL.COM – Tim SAR Gabungan melanjutkan Operasi SAR hari ke-2 untuk mencari seorang warga Desa Kulidawa yang hilang di hutan Desa Kulidawa, Kecamatan Tongkuno Selatan, Kabupaten Muna.

Pencarian dihentikan semalam pada pukul 22.40 Wita karena tidak ada tanda-tanda keberadaan korban, namun tim menemukan sepeda motor milik korban di sekitar wilayah Matombura.

Amiruddin A.S, Kepala KPP Kendari mengatakan bahwa pencarian hari ini dilakukan dengan membagi 2 tim. Tim 1 melakukan pencarian di sisi sebelah kanan dengan lebar 1 km dan luas 2 km, sedangkan Tim 2 melakukan pencarian di sisi sebelah kiri dengan lebar 1 km dan luas 2 km. Total luas area pencarian yang dilakukan pada hari ini adalah 4 km². Cuaca saat ini berawan.

Diketahui, korban yang hilang adalah Konstantinus Langkaimi (40) yang merupakan warga Desa Kulidawa.

Adapun unsur yang terlibat dalam pencarian ini yaitu Staf Operasi KPP Kendari, Rescuer Unit Siaga SAR Muna, Polsek Tongkuno, Babinsa Koramil Tongkuno, Aparat Desa Setempat, Masyarakat sekitar dan Keluarga korban.

Alat yang digunakan dalam pencarian ini antara lain Rescue car, Palsar Medis, Palsar Evakuasi, Peralatan komunikasi dan Peralatan Pendukung keselamatan lainnya

Sebelumnya, korban dilaporkan hilang pada tanggal 7 April 2025, sekitar pukul 15.00 Wita, ketika ia pergi ke Kampung Matombura untuk memasang jerat babi. Korban biasanya kembali dari aktivitas tersebut keesokan harinya pukul 06.00 Wita, namun hingga informasi ini diterima, korban belum kembali. Pencarian telah dilakukan oleh pihak keluarga dan masyarakat sekitar dengan hasil nihil.(red)

Artikel ini telah dibaca 342 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Pemerintah Muna Barat dan Bulog Dukung Petani Jagung dengan Harga Stabil

16 April 2025 - 19:21 WITA

F-PRB Sultra Salurkan Bantuan kepada Korban Banjir di Konawe Utara

16 April 2025 - 18:58 WITA

Polres dan Kodim Bombana Tertibkan Penambangan Emas Ilegal di IUP PT AABI dan PT PLM

15 April 2025 - 22:11 WITA

Temui Warga Wumbubangka, PT AABI Bantah Tuduhan Penambangan Ilegal

15 April 2025 - 21:40 WITA

Bendungan Laiba Siap Dibangun, Ridwan: Jangan Ada yang Menghalangi!

15 April 2025 - 08:31 WITA

Dugaan Penyerobotan Lahan oleh PT Marketindo dan PT Merbau di Konsel, Begini Kata Ridwan Bae!

15 April 2025 - 08:09 WITA

Trending di Daerah