KONAWE SELATAN – Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan (KUPP) Kelas III Lapuko menyelenggarakan kampanye keselamatan pelayaran yang dirangkaikan dengan penyerahan Pas Kecil di Pelabuhan Lainea, Senin, 15 September 2025.
Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya keselamatan berlayar dan kepatuhan terhadap aturan pelayaran.
Kepala KUPP Kelas III Lapuko, Nurbaya, mengatakan bahwa kegiatan ini juga mensosialisasikan manfaat penggunaan E-Pas Kecil sebagai dokumen resmi kapal yang lebih praktis dan modern.
“E-Pas Kecil ini terintegrasi dengan sistem digital Kementerian Perhubungan,” katanya.
Nurbaya berharap kegiatan ini dapat memperkuat sinergi antara pemerintah, pelaku usaha, dan masyarakat dalam mewujudkan keselamatan pelayaran dan mendukung kelancaran aktivitas transportasi laut di wilayah Lainea dan sekitarnya.
“Ini juga bentuk komitmen kami hadir di tengah masyarakat nelayan,” pungkasnya.(red)








