PENAFAKTUAL.COM, BUTENG – Warga Kecamatan Mawasangka, Kabupaten Buton Tengah, dihebohkan dengan penemuan bayi laki-laki tanpa identitas di depan UPTD Puskesmas Mawasangka.
Bayi tersebut ditemukan oleh dua orang warga yang hendak berobat ke Puskesmas pada Sabtu, 8 Maret 2025, sekitar pukul 20.10 WITA. Bayi malang tersebut ditemukan mengenakan pakaian lengan panjang berwarna hijau.
Kapolres Buton Tengah, AKBP Wahyu Adi Waluyo, S.I.K, melalui Kasi Humas Polres Buton Tengah, IPTU Thamrin, mengkonfirmasi penemuan bayi tersebut.
“Bayi malang tersebut ditemukan oleh 2 orang warga sekitar yang hendak berobat ke UPTD Puskesmas Mawasangka dan ditemukan dipinggir jalan raya,” jelasnya.
Saat ini, bayi tersebut sedang dalam perawatan oleh pegawai Puskesmas Mawasangka. Pihak Kepolisian Sat Reskrim Polres Buton Tengah dan Polsek Mawasangka sedang melaksanakan penyelidikan lebih lanjut untuk menemukan orang yang tega menelantarkan bayi tersebut.
“Kami harap kerja sama dari seluruh masyarakat Kabupaten Buton Tengah agar kasus ini dapat secepatnya terungkap. Kami menghimbau kepada masyarakat yang mengetahui informasi terkait bayi tersebut agar bisa melaporkannya kepada kami,” tutupnya.(hsn)