Menu

Mode Gelap
Pangkas Korupsi, Pengembangan INA Digital Akan Dipercepat Sosok La Ode Darwin dan Asa Baru untuk Rakyat Muna Barat Berpasangan di Pilgup Sultra, Berikut Profil Lukman Abunawas – La Ode Ida Dosen UHO dan Mahasiswa KKN Tematik Lakukan Pendampingan Optimalisasi Media Pembelajaran Interaktif kepada Guru SMPN 10 Kendari Hugua Beberkan Alasan Dampingi Andi Sumangerukka di Pilgub Sultra

Politik · 30 Jan 2024 13:05 WITA ·

Sudiami Siap Kawal Aspirasi Rakyat Kabaena


 Sudiami, calon anggota DPRD Kabupaten Bombana saat menyapa warga Kabaena. Foto: Istimewa  Perbesar

Sudiami, calon anggota DPRD Kabupaten Bombana saat menyapa warga Kabaena. Foto: Istimewa

PENAFAKTUAL.COM, BOMBANA – Sudiami, calon anggota DPRD Kabupaten Bombana Dapil V berkomitmen akan mengawal aspirasi masyarakat Kabaena dan meningkatkan fungsi pengawasan terhadap kinerja pemerintah daerah.

Hal itu diungkapkan Sudiami saat membuka lomba domino di Kelurahan Dongkala Kecamatan Kabaena Timur pada Sabtu, 27 Januari 2024 lalu.

“Kalau saya terpilih menjadi anggota DPRD dan menjalankan tugas selama tahun maka saya akan meningkatkan pengawasan terhadap aspirasi rakyat Kabaena”, kata Calon Legislatif Bombana dari PKS itu.

Sebab, ia menilai selama ini peran anggota DPRD belum maksimal memperjuangkan aspirasi masyarakat khususnya di Kabaena sehingga perlu adanya sosok yang benar-benar bisa mengawal aspirasi rakyat demi terwujudnya pembangunan di Pulau Kabaena.

“Kalau saya sama saja dengan anggota DPRD sebelumnya terkait pembangunan dan pengawasan, maka ke depannya jangan pilih saya lagi. Dan saya tidak akan maju lagi. Karena saya maju DPRD ini untuk semata-mata memperjuangkan aspirasi Rakyat Kabaena”, tegas Sudiami.

Untuk itu, Sudiami memohon doa restu dan dukungan dari masyarakat Kabaena agar niat baik yang ia perjuangkan dan cita-citakan bisa terwujud sehingga bisa memperjuangkan hal-hal yang menjadi kebutuhan Rakyat Kabaena.

“Tanggal 14 Februari tinggal beberapa hari lagi. Untuk itu kami mohon dukungannya, siapa lagi kalau bukan kita dan kapan lagi kalau bukan sekarang”, tukasnya.

Untuk diketahui, Sudiami mencalonkan sebagai anggota DPRD Bombana Daerah Pemilihan (Dapil) V melalui Partai Keadilan Sejahtera (PKS) nomor urut 2 meliputi wilayah Kecamatan Kabaena, Kabaena Barat, Kabaena Selatan, Kabaena Tengah, Kabaena Timur, dan Kabaena Utara.(ceng)

Artikel ini telah dibaca 83 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Silaturahmi di Wundulako, ASR-Hugua Tawarkan Solusi Pertanian dan Komitmen Kesejahteraan Tenaga Medis

14 September 2024 - 08:20 WITA

Moment Hari Jadi Demokrat ke-23 Tahun, Kader Diminta Jaga Marwah Partai

13 September 2024 - 11:07 WITA

ASR Lanjutkan Rangkaian Silaturahmi dengan Tokoh Masyarakat Konawe Utara

12 September 2024 - 20:43 WITA

Penuhi Permintaan Masyarakat, ASR Bakal Gelar Konser Part 2

12 September 2024 - 06:06 WITA

Putra Abdul Rasak Dukung AJP-ASLI di Pilwali Kendari

12 September 2024 - 05:44 WITA

Di Hadapan Masyarakat Abeli, AJP-ASLI Janjikan Beasiswa dan Jalan Mulus

12 September 2024 - 05:37 WITA

Trending di Politik