Menu

Mode Gelap
Menebak Arah Kasus Supriyani Tepis Isu Amplop Kepala Desa, Ketua APDESI Sultra Bentuk Satgas Anti Money Politik Oknum TNI AL di Kendari Diduga Hamili Kekasihnya, Korban Minta Keadilan! Diduga Lakukan Pengrusakan dan Penyerobotan, Warga Desa Tapuhaka Dipolisikan Truck Pengangkut Ore Nikel Milik PT Karyatama Konawe Utara Terbalik

Politik · 4 Jun 2024 14:39 WITA ·

Ridwan Bae Sebut Golkar Sultra Semakin Baik di Tangan Herry Asiku


 Ridwan Bae Sebut Golkar Sultra Semakin Baik di Tangan Herry Asiku Perbesar

PENAFAKTUAL.COM, KENDARI – Wakil Ketua Umum (Waketum) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golongan Karya (Golkar), Ahmad Doli Kurnia Tandjung menghadiri temu kader yang diselenggarakan DPD I Golkar Sulawesi Tenggara (Sultra) di Swisbell Hotel Kendari.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Dewan Pertimbangan DPD I Partai Golkar Sultra Ridwan Bae menyebut bahwa di tangan Herry Asiku partai besutan Airlangga Hartarto itu semakin membaik.

“Selama dipimpin sama Pak Herry Asiku (Ketua DPD I, red) partai berlambang pohon beringin menunjukan tren positif,” ungkapnya saat memberikan sambutan dalam temu kader Golkar, Senin (3/6/2024).

Faktanya perolehan kursi di Pemilihan Calon Legislatif (Pilcaleg) yang digelar belum lama ini di 17 Kabupaten Kota di bumi anoa mengalami peningkatan.

“Pileg tahun 2019 Golkar meraih 63 kursi dan hasil Pileg 2024 ini Golkar berhasil meraih 65 kursi. Artinya ada tambahan dua kursi,” ungkap Ridwan Bae yang juga anggota DPR RI dapil Sultra.

Sementara itu, Waketum DPP Golkar Ahmad Doli Kurnia Tandjung mengapresiasi antusias kader dalam menghadiri kegiatan yang dilaksanakan DPD I Golkar Sultra.

Selain itu, Ahmad Doli Kurnia mengatakan bahwa setiap kader Golkar tidak boleh berhenti untuk membesarkan partai.

“Kita tidak boleh puas dengan apa yang kita capai hari ini. Secara nasional kita berhasil menambah perolehan kursi di DPR RI, dari 85 kursi menjadi 102 kursi. Artinya kita berhasil menambah 17 kursi,” bebernya.

Bukan hanya itu, tetapi Golkar juga berhasil mengantarkan Gibran Rakabuming Raka menjadi Wakil Presiden terpilih periode 2024-2029.

“Kita sebagai partai pertama yang mengusung Gibran berpasangan dengan Prabowo Subianto, sehingga patut berbangga,” ungkapnya.

Tetapi dirinya menekankan kepada seluruh kader partai untuk tidak berhenti membesarkan partai yang berlambang pohon beringin itu.

“Masih ada satu misi kita yang belum tercapai, yakni menjadi urutan pertama perolehan kursi di DPR RI. Sehingga kita harus bekerja lebih maksimal lagi untuk mencapai target tersebut,” tandasnya.(hus)

Artikel ini telah dibaca 196 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

ASR-Hugua Ungkap Strategi Penanganan Bencana Alam di Sultra

24 November 2024 - 17:41 WITA

Wujudkan Pilkada yang Bersih, APDESI Sultra Bentuk Satgas dan Deklarasi Anti Money Politik

24 November 2024 - 13:30 WITA

Debat Terakhir, ASR-Hugua: Siap Jalankan Kebijakan Pemberdayaan yang Lebih Baik

24 November 2024 - 12:14 WITA

Tiga Jurus Jitu Pengelolaan SDA bagi Kaum Marginal dan Perempuan Ala ASR

24 November 2024 - 11:56 WITA

Langkah Konkrit ASR-Hugua Mencegah Korupsi Pertambangan di Sultra

24 November 2024 - 10:40 WITA

Strategi ASR-Hugua Tumbuhkan Ekonomi Apabila Kandungan Nikel di Sultra Habis

24 November 2024 - 10:22 WITA

Trending di Politik