Menu

Mode Gelap
Tiga Napi Korupsi di Sultra Dapat Asimilasi dari Pihak Ketiga, Salah Satunya Keponakan Gubernur Dari Kebun ke Gerbang Masa Depan: Menghadapi Cemohan dan Mencapai Impian Ridwan Bae: PT SCM dan Perkebunan Sawit Penyebab Banjir di Jalur Trans Sulawesi Korban Tenggelam di Pantai Nambo Ditemukan Meninggal Dunia Pembentukan Kaswara: Langkah Awal Kolaborasi Alumni SMP Waara

News · 16 Jan 2026 08:45 WITA ·

Kecelakaan Maut di Konawe: 1 Orang Meninggal, 2 Luka-luka


 Polisi melakukan olah TKP di lokasi kecelakaan yang menewaskan pengendara motor. Foto: Istimewa Perbesar

Polisi melakukan olah TKP di lokasi kecelakaan yang menewaskan pengendara motor. Foto: Istimewa

KONAWE – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Poros Kendari–Unaaha, tepatnya di Desa Amosilu, Kecamatan Besulutu, Kabupaten Konawe, Kamis malam, 15 Januari 2026 sekitar pukul 20.30 Wita.

Peristiwa ini melibatkan dua sepeda motor dan mengakibatkan satu orang meninggal dunia serta dua lainnya mengalami luka-luka.

Dua kendaraan yang terlibat yakni sepeda motor Honda BeAT dengan nomor polisi DT 6064 AQ dan sepeda motor Suzuki Smash bernomor polisi DT 4666 SA.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Konawe, Ipda Syamsir mengatakan, pengendara Honda BeAT, Eka Rosmawati (41), warga Desa Lawonua, Kecamatan Besulutu, sempat dilarikan ke Puskesmas Pondidaha, namun nyawanya tidak tertolong.

“Eka Resmawati mengalami luka patah pada kaki kanan, keluar darah dari hidung, mulut, telinga dan meninggal dunia di Puskesmas Pondidaha,” kata Syamsir saat dikonfirmasi, Jumat, 16 Januari 2026.

Sementara itu, Sabil (12), penumpang yang dibonceng oleh Eka, mengalami luka lecet pada bagian kaki. Abil telah menjalani perawatan di Puskesmas Pondidaha.

Pengendara sepeda motor Suzuki Smash, Aspin (55), warga Kelurahan Puunaaha, Kecamatan Unaaha, mengalami luka nyeri di bagian dada, pergelangan kaki kiri, serta luka robek pada bibir bawah.

“Aspin mengalami luka-luka dan dibawa ke RSUD Konawe untuk mendapatkan perawatan medis,” kata Syamsir.

Syamsir menjelaskan bahwa kecelakaan bermula saat sepeda motor Honda BeAT yang dikendarai oleh Eka bergerak dari arah Kota Kendari menuju ke Unaaha.

Eka melintas di jalan menikung dan menurun dengan kondisi penerangan jalan yang minim. Diduga pengendara kehilangan kendali hingga kendaraan berpindah ke jalur berlawanan.

“Sehingga bertabrakan dengan sepeda motor Suzuki Smas DT 4666 SA yang di kendarai laki laki atas nama Aspin yang bergerak dari arah Unaaha menuju arah Kendari,” jelas Syamsir.

Pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab pasti kecelakaan tersebut. Pengguna jalan diimbau agar lebih berhati-hati, khususnya saat melintasi jalur rawan kecelakaan pada malam hari.(lin)

Artikel ini telah dibaca 126 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Pria Lansia Asal Fakfak Papua Barat Ditemukan Tak Bernyawa di Kendari

14 Januari 2026 - 13:26 WITA

KNPI Soroti Sikap DPRD Sultra: Jangan Reaktif dalam Kisruh Ketenagakerjaan PT WIN!

8 Januari 2026 - 10:21 WITA

UHO Kendari Buka Pembayaran UKT Genap 2025/2026, Mahasiswa Diberi Waktu hingga 6 Februari

2 Januari 2026 - 15:29 WITA

Kronologi Guru SMP di Kendari Diduga Cabuli 4 Siswinya, Dilakukan Saat Jam Sekolah

30 Desember 2025 - 14:27 WITA

Pengawasan Intensif KSOP Kendari Jelang Tahun Baru, Dokumen dan Alat Keselamatan Kapal Dicek

29 Desember 2025 - 16:18 WITA

PT TMS Garap 172 Hektare Hutan Tanpa Izin di Kabaena, Nur Alam: Unsur Pidana Terpenuhi

28 Desember 2025 - 11:54 WITA

Trending di Hukrim