Menu

Mode Gelap
Ridwan Bae: PT SCM dan Perkebunan Sawit Penyebab Banjir di Jalur Trans Sulawesi Korban Tenggelam di Pantai Nambo Ditemukan Meninggal Dunia Pembentukan Kaswara: Langkah Awal Kolaborasi Alumni SMP Waara Bupati Bombana Burhanuddin Lantik Sunandar A Rahim sebagai Pj Sekda Tujuh Kapolres di Sulawesi Tenggara Berganti

Politik · 10 Okt 2024 06:25 WITA ·

Kampanye di Basala, LA-IDA Komitmen Wujudkan Kesejahteraan Petani


 Lukman Abunawas saat melakukan kampanye dialogis di Desa Lere, Kecamatan Basala, Kabupaten Konawe Selatan. Foto: Penafaktual.com  Perbesar

Lukman Abunawas saat melakukan kampanye dialogis di Desa Lere, Kecamatan Basala, Kabupaten Konawe Selatan. Foto: Penafaktual.com

PENAFAKTUAL.COM, KENDARI – Pasangan calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra Lukman Abunawas dan La Ode Ida yang berakronim LA-IDA melakukan kampanye dialogis di Desa Lere, Kecamatan Basala, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), Kamis, 10 Oktober 2024.

Lukman Abunawas (LA) saat melakukan kampanye menyampaikan komitmennya terhadap kesejahteraan petani.

Calon Gubernur nomor urut 3 itu bilang saat ini pihaknya turut terlibat aktif memberikan bantuan terhadap semua kelompok masyarakat, salah satunya petani.

“Bagaimana kita mau bantu? Untuk saat ini kita bisa bantu masyarakat dan itu dari dulu, caranya ajukan proposal, kalau butuh alat pertanian itu kita bantu seperti di beberapa daerah lainnya di Sultra,” katanya.

Sambungnya bahwa jika pihaknya diberikan amanah pihaknya juga telah memiliki program unggulan khususnya untuk kelompok petani.

“Di program kami, petani kita bantu dari pupuk, alat pertanian hingga Pemasaran hasil tani,” ungkapnya.

“Jika kami diberikan amanah tidak boleh ada lagi petani yang tidak sejahtera,” tegasnya.

Lanjutnya tak hanya itu pihaknya juga akan berkomitmen untuk meningkatkan infrastruktur khususnya jalan dan drainase.

“Kalau jalan itu untuk menunjang perputaran ekonomi, kalau jalan bagus pasti perekonomian masyarakat lancar,” ujarnya.

“Drainase juga ini penting, irigasi pertanian, beberapa tempat karena irigasi kurang baik hingga hasil panen kurang maksimal, dan jika kita diberikan amanah ini menjadi perhatian kita agar hasil panen maksimal,” ungkapnya.

Terakhir pihaknya menyampaikan agar masyarakat tidak salah menjatuhkan pilihan di Pilgub Sultra.

“Lihat rekam jejaknya, dan masyarakat bisa lihat rekam jejak kami sebelumnya saat diberikan amanah dan itu akan kita lakukan jika kembali diberikan amanah memimpin Sultra,” pungkasnya.(hsn)

Artikel ini telah dibaca 84 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Dukungan untuk Herry Asiku Terus Mengalir, Kini Giliran Golkar Bombana Nyatakan Sikap

15 April 2025 - 12:48 WITA

Darwin di Persimpangan: Muna Barat atau Golkar Sultra?

14 April 2025 - 10:38 WITA

Jelang Musda Golkar Sultra, Herry Asiku Minta Restu Bahlil

11 April 2025 - 20:30 WITA

Golkar Kolaka Timur Solid Dukung Herry Asiku Pimpin Golkar Sultra

11 April 2025 - 15:07 WITA

Sinyal Dukungan Terus Mengalir: Peluang Kuat Herry Asiku Lanjut Pimpin Golkar Sultra

11 April 2025 - 09:31 WITA

Pengamat Sebut Herry Asiku Punya Kans Besar untuk Kembali Pimpin Golkar

9 April 2025 - 18:34 WITA

Trending di Politik