Menu

Mode Gelap
Tiga Napi Korupsi di Sultra Dapat Asimilasi dari Pihak Ketiga, Salah Satunya Keponakan Gubernur Dari Kebun ke Gerbang Masa Depan: Menghadapi Cemohan dan Mencapai Impian Ridwan Bae: PT SCM dan Perkebunan Sawit Penyebab Banjir di Jalur Trans Sulawesi Korban Tenggelam di Pantai Nambo Ditemukan Meninggal Dunia Pembentukan Kaswara: Langkah Awal Kolaborasi Alumni SMP Waara

Daerah · 12 Jan 2026 22:51 WITA ·

Polsek Lasolo Sigap Bantu Warga Korban Angin Kencang


 Jajaran Polsek Lasolo membantu masyarakat korban bencana angin kencang yang melanda wilayah Kecamatan Lasolo. Foto: Istimewa Perbesar

Jajaran Polsek Lasolo membantu masyarakat korban bencana angin kencang yang melanda wilayah Kecamatan Lasolo. Foto: Istimewa

KONAWE UTARA – Jajaran Polsek Lasolo bergerak cepat dan sigap membantu masyarakat korban bencana angin kencang yang melanda wilayah Kecamatan Lasolo, Senin, 12 Januari 2026, sejak pukul 07.00 WITA hingga selesai.

Personel Polsek Lasolo fokus membersihkan material bangunan yang roboh, mulai dari atap rumah yang beterbangan, balok-balok kayu yang ambruk, hingga puing-puing bangunan yang menutup akses jalan dan mengancam keselamatan warga.

Kegiatan kemanusiaan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Lasolo Ipda Bangkit Prasetyo, S.Tr.K., yang dikenal sebagai Kapolsek termuda di Sulawesi Tenggara.

“Kami hadir bukan hanya sebagai penegak hukum, tetapi sebagai bagian dari masyarakat. Saat warga tertimpa musibah, sudah menjadi kewajiban kami untuk berdiri paling depan membantu,” tegas Ipda Bangkit Prasetyo.

Aksi cepat Polsek Lasolo menjadi energi moral bagi warga yang terdampak. Warga mengaku sangat terbantu, terutama dalam pembersihan material bangunan yang menjadi tahap krusial untuk memulai pemulihan.

Hingga kegiatan berakhir, situasi di lokasi terdampak terpantau aman dan kondusif, dengan sebagian besar material bangunan berhasil dibersihkan. Polsek Lasolo tetap bersiaga dan mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi cuaca ekstrem susulan.(red)

Artikel ini telah dibaca 6 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Angin Kencang Hantam KMP Nuku Rute Wawonii-Kendari, Suasana Mencekam

12 Januari 2026 - 23:06 WITA

Kepala LLDIKTI Wilayah IX Tegaskan Andi Bahrun Rektor Unsultra yang Sah

12 Januari 2026 - 14:33 WITA

Diterjang Badai Saat Memancing, Pria Asal Kendari Hilang Tenggelam di Perairan Pulau Hari Konsel

12 Januari 2026 - 09:37 WITA

Masjid Nurul Jihad Desa Torobulu Terima Bantuan Rp350 Juta dari PT WIN

11 Januari 2026 - 21:31 WITA

Gran Max dan Motor Terperosok Usai Tabarakan di Kendari, Pemotor Dilarikan ke RS

11 Januari 2026 - 17:35 WITA

Hilang Sejak Jumat, Pemancing di Perairan Bungkutoko Ditemukan Tak Bernyawa

10 Januari 2026 - 18:01 WITA

Trending di Daerah