Menu

Mode Gelap
Parah! Masyarakat Ungkap Dugaan Pungli ASDP Lagasa hingga Jutaan Rupiah Parah! Aktivitas Tambang PT Timah Diduga Cemari Laut di Kabaena Menebak Arah Kasus Supriyani Tepis Isu Amplop Kepala Desa, Ketua APDESI Sultra Bentuk Satgas Anti Money Politik Oknum TNI AL di Kendari Diduga Hamili Kekasihnya, Korban Minta Keadilan!

Daerah · 5 Mar 2025 20:47 WITA ·

Polresta Kendari Bagikan Takjil Gratis kepada Pengendara


 Kapolresta Kendari, Kombes Pol Eko Widiantoro membagikan takjil gratis kepada pengedera di Polresta Kendari. Foto: Istimewa Perbesar

Kapolresta Kendari, Kombes Pol Eko Widiantoro membagikan takjil gratis kepada pengedera di Polresta Kendari. Foto: Istimewa

PENAFAKTUAL.COM, KENDARI – Menyambut bulan suci Ramadan, Polresta Kendari menggelar kegiatan berbagi takjil kepada masyarakat Kota Kendari khsusnya bagi para pengendara yang melintas di depan Polresta Kendaru. Kegiatan ini bertujuan untuk berbagi kebahagiaan kepada sesama, khususnya bagi umat Muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa.

Kegiatan berbagi takjil yang berlangsung di depan Mapolresta Kendari ini dihadiri oleh Kapolresta Kendari, Kombes Pol Eko Widiantoro, bersama pejabat utama dan jajaran personel Polresta Kendari. Mereka turun langsung untuk memberikan takjil secara gratis kepada para pengendara, pejalan kaki, dan masyarakat yang sedang menunggu waktu berbuka puasa.

Kapolresta Kendari, Kombes Pol Eko Widiantoro mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polresta Kendari dalam mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat.

“Kami ingin menunjukkan bahwa polisi tidak hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai bagian dari masyarakat yang peduli dan berempati,” kata Kapolresta Kendari.

Selain itu, kegiatan ini juga merupakan wujud dari kepedulian Polresta Kendari terhadap masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa.

“Kami berharap kegiatan ini dapat membawa kebahagiaan dan kegembiraan bagi masyarakat,” tambah Kapolresta Kendari.

Takjil yang dibagikan berupa minuman dan makanan ringan yang dapat membantu memenuhi kebutuhan berbuka puasa bagi umat Muslim.

Kegiatan ini disambut baik oleh masyarakat Kota Kendari, mereka sangat berterima kasih atas perhatian dan kepedulian pihak kepolisian yang selalu hadir di tengah masyarakat.

Melalui kegiatan seperti ini, Polresta Kendari berharap dapat mempererat silaturahmi dengan masyarakat dan menciptakan suasana yang harmonis selama bulan suci Ramadan.(red)

Artikel ini telah dibaca 52 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Polres Muna Lakukan Razia dan Penertiban SPBU di Kota Raha

6 Maret 2025 - 20:18 WITA

Pastikan Kualitas Terjaga, Polda Sultra dan ESDM Cek BBM di Depot Pertamina Kendari

6 Maret 2025 - 15:11 WITA

Polres Buton Tengah Bagikan Takjil kepada Pengendara

6 Maret 2025 - 05:44 WITA

PT Indonesia Pomalaa Industry Park Diduga Serobot Kebun Milik Warga

6 Maret 2025 - 05:26 WITA

Hasil Pengecekan BBM pada Sejumlah SPBU di Kendari Sudah Sesuai Standar

6 Maret 2025 - 04:22 WITA

Hiswana Migas Sultra Pastikan BBM yang Dijual di SPBU Sudah Sesuai Spesifikasi

5 Maret 2025 - 19:19 WITA

Trending di Daerah