Menu

Mode Gelap
Tiga Napi Korupsi di Sultra Dapat Asimilasi dari Pihak Ketiga, Salah Satunya Keponakan Gubernur Dari Kebun ke Gerbang Masa Depan: Menghadapi Cemohan dan Mencapai Impian Ridwan Bae: PT SCM dan Perkebunan Sawit Penyebab Banjir di Jalur Trans Sulawesi Korban Tenggelam di Pantai Nambo Ditemukan Meninggal Dunia Pembentukan Kaswara: Langkah Awal Kolaborasi Alumni SMP Waara

Daerah · 15 Jan 2025 20:35 WITA ·

Kapolres Kolut Bersama Forkopimda Tanam Pohon Mangrove di Pantai Desa Kamisi


 Kapolres Kolaka Utara, AKBP Arief Irawan melakukan penanaman pohon mangrove di pesisir Pantai Desa Kamisi. Foto: Istimewa Perbesar

Kapolres Kolaka Utara, AKBP Arief Irawan melakukan penanaman pohon mangrove di pesisir Pantai Desa Kamisi. Foto: Istimewa

PENAFAKTUAL.COM, KOLUT – Kapolres Kolaka Utara, AKBP Arief Irawan, bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Kolaka Utara melakukan penanaman pohon mangrove di pesisir Pantai Desa Kamisi pada Rabu, 15 Januari 2025.

Penanaman pohon mangrove tersebut merupakan rangkaian dari peringatan Hari Ulang Tahun Kabupaten Kolaka Utara ke-21

Dalam kesempatan tersebut, Arief Irawan menyampaikan apresiasi kepada berbagai pihak yang telah berkontribusi dalam kegiatan ini.

AKBP Arief Irawan mengungkapkan rasa terima kasih kepada lembaga pemerhati lingkungan yang turut peduli terhadap kelestarian lingkungan hidup. Ia menekankan pentingnya kolaborasi antara masyarakat, lembaga, dan pemerintah dalam menjaga lingkungan.

“Kepedulian terhadap lingkungan harus menjadi perhatian bersama. Harapan kita, program ini dapat berjalan lancar dan mencapai tujuannya”, ungkapnya

“Lingkungan hidup adalah milik kita bersama. Semoga apa yang kita lakukan hari ini dapat memberikan dampak besar bagi Kolaka Utara, khususnya masyarakat sekitar”, tambahnya.

Penanaman pohon mangrove ini, kata Arief, diharapkan mampu memulihkan ekosistem pesisir yang rusak, sekaligus menjadi upaya konkret dalam menghadapi dampak perubahan iklim dan abrasi pantai.

“Masyarakat setempat juga terlibat aktif dalam kegiatan ini, menunjukkan komitmen bersama dalam menjaga kelestarian lingkungan”, terangnya.

Acara yang penuh semangat ini menjadi salah satu bukti nyata bahwa sinergi antara pemerintah, lembaga swadaya masyarakat, dan komunitas lokal dapat menghasilkan langkah positif bagi keberlanjutan lingkungan di Kolaka Utara.

Kegiatan ini mengusung tema “2025 Pohon untuk Kolaka Utara” dan bertujuan untuk melestarikan ekosistem pesisir sekaligus mendukung upaya rehabilitasi lingkungan.

Program ini dipelopori oleh Komunitas Pemerhati Lingkungan Hidup (KPLH) Tanggul Semesta bekerja sama dengan Naturevolution Indonesia.(hsn)

Artikel ini telah dibaca 85 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Tes Urine Perangkat Desa Banggai: Langkah Proaktif Membangun Desa Bebas Narkoba

3 November 2025 - 14:04 WITA

Klarifikasi BPN Kendari: Isu Kegagalan Konstatering Tapak Kuda Hanya Salah Tafsir!

31 Oktober 2025 - 10:21 WITA

Konstatering Lahan Segitiga Tapak Kuda Berjalan Lancar dan Kondusif

31 Oktober 2025 - 09:58 WITA

DPRD Sultra Tegas, PT ST Nikel Resources Nekat Langgar Aturan: Hauling Ilegal Terus Berlanjut

31 Oktober 2025 - 09:40 WITA

Konstatering Lahan Tapak Kuda: Pihak Kopperson dan Warga Nyaris Bentrokan

31 Oktober 2025 - 08:59 WITA

Teguran BPJN Diabaikan, Truck Proyek Bypass-Rumbia Masih Gunakan Jalan Nasional Tanpa Izin

30 Oktober 2025 - 12:44 WITA

Trending di Daerah