Menu

Mode Gelap
Tiga Napi Korupsi di Sultra Dapat Asimilasi dari Pihak Ketiga, Salah Satunya Keponakan Gubernur Dari Kebun ke Gerbang Masa Depan: Menghadapi Cemohan dan Mencapai Impian Ridwan Bae: PT SCM dan Perkebunan Sawit Penyebab Banjir di Jalur Trans Sulawesi Korban Tenggelam di Pantai Nambo Ditemukan Meninggal Dunia Pembentukan Kaswara: Langkah Awal Kolaborasi Alumni SMP Waara

Politik · 20 Jun 2024 16:16 WITA ·

Ratusan TPS di Konawe Siap Menangkan LA di Pilgub Sultra


 Pengukuhan Pengurus Tim Pemenangan Sultra (TPS) Lukman Abunawas Kabupaten Konawe. Foto: Istimewa
Perbesar

Pengukuhan Pengurus Tim Pemenangan Sultra (TPS) Lukman Abunawas Kabupaten Konawe. Foto: Istimewa

PENAFAKTUAL.COM, KENDARI – Ratusan pendukung yang tergabung dalam jajaran Pengurus Tim Pemenangan Sultra (TPS) Lukman Abunawas Kabupaten Konawe memadati Gedung Olahraga (GOR) Unaaha untuk mengikuti acara pengukuhan.

Pengukuhan anggota TPS Lukman Abunawas yang terdiri dari 77 orang pengurus TPS tingkatan Kabupaten, 28 orang tingkatan kecamatan (Korcam) dan 348 koordinator kelurahan atau desa (Kordes) itu dikukuhkan langsung Bakal Calon (Balon) Gubernur Sultra, Lukman Abunawas.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I PDI-P Sultra itu menekankan kepada 453 TPS di Kabupaten Konawe harus loyal, pengabdian dan komitmen sebagai ujung tombak perjuangan dalam rangka memenangkan dirinya (Lukman Abunawas) di kontestasi Pilgub 2024.

“Kalau kita ingkar maka Allah SWT akan mencabut rejeki maupun jabatan kita. Kita harus komitmen dan amanah sehingga perkataan harus sesuai dengan perbuatan untuk modal utama perjuangan,” tegas Lukman Abunawas, Rabu, 19 Juni 2024.

Selain itu, mantan wakil Gubernur Sultra itu juga memotifasi anggota TPS Lukman Abunawas Kabupaten Konawe untuk senantiasa menyalakan api perjuangan demi mewujudkan Sultra yang lebih baik.

“Semangat kita untuk berjuang jangan pernah pudar. Karena hal ini untuk kebaikan kita semua, Sultra yang lebih baik,” bebernya.

Dalam kesempatan itu, Lukman Abunawas mengukuhkan Caleg DPRD Kabupaten Konawe terpilih dari PDIP, Joni Pisi sebagai Ketua TPS Lukman Abunawas untuk menjalankan misi pemenangan dalam kontestasi Pilgub Sultra di wilayah Kabupaten Konawe.

“Kami percaya terhadap Pak Joni. Sehingga kami dapuk sebagai ketua TPS. Dan ini harus dilaksanakan dengan baik,” tegasnya.

Untuk diketahui, dalam kegiatan tersebut dihadiri Ketua TPS Lukman Abunawas wilayah Sultra, Ahmad Sjafei, Ketua DPC PDIP Kabupaten Konawe, Rusdianto, Caleg terpilih DPRD Kabupaten Konawe, I Made Asmaya, Caleg DPRD Prov Sultra terpilih dari PDIP, Suleha Sanusi dan beberapa tokoh di Kabupaten Konawe, baik itu tokoh politik, tohoh budaya maupun tokoh pemuda.(hus)

Artikel ini telah dibaca 52 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Ketua DPD Ormas MKGR Sultra Serahkan Mandat Kepengurusan DPC Buton Utara

19 Mei 2025 - 11:44 WITA

Faisal Pimpin TIDAR Sultra, Siap Menangkan Prabowo 2 Periode

10 Mei 2025 - 23:37 WITA

Musdalub TIDAR, Bahtra: Anak Muda Sultra Punya Potensi Besar

10 Mei 2025 - 17:49 WITA

Abu Hasan: Golkar Sultra Siap Gelar Musda Kapan Saja

9 Mei 2025 - 20:10 WITA

Bupati Konut Ikbar Terpilih Aklamasi sebagai Ketua DPW PBB Sultra

29 April 2025 - 13:08 WITA

PBB Sultra Gelar Muswil VI, Ruksamin: Saatnya Transformasi Menuju Era Baru

28 April 2025 - 23:03 WITA

Trending di Politik