PENAFAKTUAL.COM, KENDARI – Salah satu politisi Partai Golkar, Haris Andi Surahman menyatakan sikap untuk maju sebagai calon Wali Kota Kendari pada pemilihan Wali Kota (Pilwali) Kota Kendari yang akan digelar serentak tahun 2024 mendatang.
Berbekal pengalaman dan relasi yang telah ia bangun selama ini, mantan Wakil Bendahara umum DPP Partai Golkar itu mengaku optimis untuk menduduki kursi 01 Kota Kendari.
“Saya sebagai kader Golkar optimis maju di Pilwali Kota Kendari tahun 2024”, kata Haris Andi Surahman saat diwawancarai kepada media ini, Selasa, 12 September 2023.
Haris Andi Surahman sudah malah melintang di dunia politik. Di tahun, 2017 lalu, ia menjadi calon Wakil Wali Kota Kendari berpasangan dengan Abdul Razak dan menjadi rival kuat pesaingnya.
Selain itu, Haris Andi Surahman pernah menjabat sebagai Wakil Sekertaris AMPG pada 2004, Wakil Sekertaris Lembaga Pengelola Kaderisasi DPP Partai Golkar pada 2004, Caleg DPR RI Dapil Sultra pada 2009 dan Sekretaris LPK DPP Golkar 2010-2015.
“Pengalaman Kepemimpinan dan Politik itu yang menjadi salah satu modal untuk saya kembali maju di Pilwakot Kendari 2024,” ungkapnya.
Saat ini ia telah berkomunikasi dengan sejumlah tokoh dan Partai Politik yang nantinya akan menjadi kendaraan politik. Tak hanya itu, ia juga selalu turun ke masyarakat untuk menyerap aspirasi dan keluhan sembari melihat hasil survei.
“Kami terus turun ke masyarakat dan melihat hasil survey,” tukasnya.(**)