Menu

Mode Gelap
Ridwan Bae: PT SCM dan Perkebunan Sawit Penyebab Banjir di Jalur Trans Sulawesi Korban Tenggelam di Pantai Nambo Ditemukan Meninggal Dunia Pembentukan Kaswara: Langkah Awal Kolaborasi Alumni SMP Waara Bupati Bombana Burhanuddin Lantik Sunandar A Rahim sebagai Pj Sekda Tujuh Kapolres di Sulawesi Tenggara Berganti

Daerah · 30 Des 2023 13:21 WITA ·

Polres Siagkan 300 Personil Amankan Perayaan HUT Konut ke-17


 AKBP Prio Utomo, Kapolres Konawe Utara. Foto: Istimewa Perbesar

AKBP Prio Utomo, Kapolres Konawe Utara. Foto: Istimewa

PENAFAKTUAL.COM, KENDARI – Polres Konawe Utara (Konut) menyiagakan kurang lebih 300 (tiga ratus) personil untuk pengaman dalam perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Konawe Utara (Konut) yang ke-17 tahun dan pergantian tahun 2023-2024.

“Kami Kepolisian dari Polres Konawe Utara siap memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga Sulawesi Tenggara terkhusus warga Kabupaten Konawe Utara ini khususnya dalam perayaan Hari Ulang Tahun Kabupaten Konawe Utara yang ke-17 dan pergantian tahun 2023-2024”, kata Kapolres Konawe Utara, AKBP Prio Utomo, Sabtu, 30 Desember 2023.

Untuk itu, pihaknya menyiapkan personil dan sudah disiagakan di masing-masing wilayah yang ada di Kabupaten Konawe Utara. Hal itu dilakukan semata-mata untuk memberi rasa aman kepada warga yang sedang beraktivitas atau yang sedang menikmati pegelaran perayaan HUT Konut yang ke-17 tahun ini.

“Personil saat ini untuk pengamanan HUT Konut dan pergantian tahun kami menyiapkan 300 personil. Dari jajaran Polres Konut, satu kompi dari sabara, dan satu kompi dari Brimob Polda Sultra,” terang mantan Kasubdit Jatanras Polda Sultra itu.

Selain itu, pihaknya juga mempersiapkan pengamanan tempat-tempat wisata yang ada di Konut.

“Kita sudah siapkan dan itu sudah ada di pos masing-masing. Yang didalamnya tergabung Dinas Pariwisata, Sar dan lainnya. Intinya kita Kepolisian sudah menyiapkan itu semua,” terang AKBP Prio Utomo.

Pada kesempatan tersebut, AKBP Prio Utomo mengimbau kepada masyarakat bahwa sebagai negara yang baik pimpinan daerah menyiapkan, memberikan pelayanan terbaik untuk menghibur masyarakat kita berpartisipasi, mensupport dalam kelancaran acara ini namun tidak melakukan pelanggaran hukum apalagi berbuat pidana.

“Kami mengimbau kepada masyarakat Sulawesi Tenggara terkhusus masyarakat Konawe Utara agar tidak melakukan pelanggaran hukum, karena itu dapat merugikan diri sendiri,” imbaunya.(rok)

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Pemerintah Muna Barat dan Bulog Dukung Petani Jagung dengan Harga Stabil

16 April 2025 - 19:21 WITA

F-PRB Sultra Salurkan Bantuan kepada Korban Banjir di Konawe Utara

16 April 2025 - 18:58 WITA

Polres dan Kodim Bombana Tertibkan Penambangan Emas Ilegal di IUP PT AABI dan PT PLM

15 April 2025 - 22:11 WITA

Temui Warga Wumbubangka, PT AABI Bantah Tuduhan Penambangan Ilegal

15 April 2025 - 21:40 WITA

Bendungan Laiba Siap Dibangun, Ridwan: Jangan Ada yang Menghalangi!

15 April 2025 - 08:31 WITA

Dugaan Penyerobotan Lahan oleh PT Marketindo dan PT Merbau di Konsel, Begini Kata Ridwan Bae!

15 April 2025 - 08:09 WITA

Trending di Daerah