Menu

Mode Gelap
Ridwan Bae: PT SCM dan Perkebunan Sawit Penyebab Banjir di Jalur Trans Sulawesi Korban Tenggelam di Pantai Nambo Ditemukan Meninggal Dunia Pembentukan Kaswara: Langkah Awal Kolaborasi Alumni SMP Waara Bupati Bombana Burhanuddin Lantik Sunandar A Rahim sebagai Pj Sekda Tujuh Kapolres di Sulawesi Tenggara Berganti

Daerah · 17 Sep 2024 16:30 WITA ·

Lima Warga Kendari Dapat Dorprize Berangkat Umrah dari AJP-ASLI


 Lima warga Kendaari akan berangkat umrah  usai mendapatkan dorprize dari AJP-ASLI. FOTO: Istimewa Perbesar

Lima warga Kendaari akan berangkat umrah usai mendapatkan dorprize dari AJP-ASLI. FOTO: Istimewa

PENAFAKTUAL.COM, KENDARI – Bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kendari Aksan Jaya Putra dan Andi Sulolipu (AJP-ASLI) bakal berangkatkan 5 orang untuk menjalankan ibadah Umroh. 5 orang ini dipastikan berangkat usai mendapatkan dorprize dalam acara Dzikir Akbar Maulid Nabi Muhammad SAW yang dihadiri ribuan warga Kendari pada Selasa, 17 September 2024.

Pengumuman pemberangkatan umrah ini sontak disambut antusias oleh para peserta dzikir. Lima orang yang terpilih akan diberangkatkan umrah pada 5 November 2024, dengan seluruh biaya perjalanan ditanggung oleh pasangan bakal calon ini.

Aksan Jaya Putra, mengucapkan selamat bagi warga yang terpilih mendapatkan hadiah umroh gratis dalam acara Dzikir Akbar Maulid Nabi Muhammad SAW.

“Pemberangkatan umrah ini adalah bagian dari rasa syukur kami dan bentuk apresiasi kepada masyarakat Kendari yang telah memberi dukungan penuh,” ujarnya.

Sementara itu, Liasion Officer (LO) AJP, Nanang Supratman menjelaskan pemberangkatan haji ini melalui travel Smarthajj.

“Kelima orang yang beruntung ini akan berangkat pada 5 November 2024,” ujarnya.

Ia menambahkan selain Umroh, juga ada salah satu warga yang beruntung mendapatkan 1 unit motor dalam acara Dzikir Akbar.

Tempat yang sama, Novyanti salah satu peserta Dzikir yang beruntung mendapatkan paket Umroh merasa sangat bahagia.

“Sangat bahagia, dan tidak menyangka bisa dapat hadiah umroh,” ujarnya.

Novyanti menambahkan dirinya datang ke acara Dzikir Akbar ini untuk mendengarkan ceramah dari Ustad Solmed dalam memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.(hsn)

Artikel ini telah dibaca 35 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Pemerintah Muna Barat dan Bulog Dukung Petani Jagung dengan Harga Stabil

16 April 2025 - 19:21 WITA

F-PRB Sultra Salurkan Bantuan kepada Korban Banjir di Konawe Utara

16 April 2025 - 18:58 WITA

Polres dan Kodim Bombana Tertibkan Penambangan Emas Ilegal di IUP PT AABI dan PT PLM

15 April 2025 - 22:11 WITA

Temui Warga Wumbubangka, PT AABI Bantah Tuduhan Penambangan Ilegal

15 April 2025 - 21:40 WITA

Bendungan Laiba Siap Dibangun, Ridwan: Jangan Ada yang Menghalangi!

15 April 2025 - 08:31 WITA

Dugaan Penyerobotan Lahan oleh PT Marketindo dan PT Merbau di Konsel, Begini Kata Ridwan Bae!

15 April 2025 - 08:09 WITA

Trending di Daerah