Menu

Mode Gelap
Tiga Napi Korupsi di Sultra Dapat Asimilasi dari Pihak Ketiga, Salah Satunya Keponakan Gubernur Dari Kebun ke Gerbang Masa Depan: Menghadapi Cemohan dan Mencapai Impian Ridwan Bae: PT SCM dan Perkebunan Sawit Penyebab Banjir di Jalur Trans Sulawesi Korban Tenggelam di Pantai Nambo Ditemukan Meninggal Dunia Pembentukan Kaswara: Langkah Awal Kolaborasi Alumni SMP Waara

Olahraga · 7 Agu 2025 14:50 WITA ·

Kapolres Konut Buka Kejuaraan Tenis Kapolres Cup VI, Semarakkan Hari Kemerdekaan RI ke-80


 Kapolres Konut Buka Kejuaraan Tenis Kapolres Cup VI, Semarakkan Hari Kemerdekaan RI ke-80 Perbesar

KONAWE UTARA – Kepala Kepolisian Resor Konawe Utara, AKBP Rico Fernanda, S.H., S.I.K., M.H., secara resmi membuka kegiatan olahraga kejuaraan tenis lapangan dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80 Tahun 2025.

Pembukaan kejuaraan tenis Kapolres Cup VI ini berlangsung di Lapangan Tantya Sudhirajati Polres Konawe Utara, Kelurahan Wanggudu, Kecamatan Asera, Kabupaten Konawe Utara, pada Rabu, 6 Agustus 2025.

Kegiatan ini dihadiri oleh Wakapolres Kompol Sumarso, S.Sos, Pejabat Utama, serta para peserta turnamen yang terdiri dari 6 pasangan. Dalam arahannya, Kapolres Konawe Utara AKBP Rico Fernanda, S.H., S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa momentum Hari Kemerdekaan RI ke-80 tahun 2025 dapat menjadi penyemangat dalam mengemban dan melaksanakan tugas pelayanan masyarakat.

“Berolahraga dan melaksanakan kegiatan positif dapat membuat kita bahagia dan meningkatkan imun serta kesehatan kita. Oleh karena itu, kerjakanlah apa yang membuat tubuh kita bahagia,” ujar Kapolres Konawe Utara.

Kegiatan olahraga kejuaraan ini juga merupakan bentuk silaturahmi dan kebersamaan, serta sarana refreshing di sela-sela pelaksanaan tugas.

“Kegiatan ini dapat meningkatkan kebersamaan dan silaturahmi kita, serta menjadi sarana refreshing di sela-sela pelaksanaan tugas,” tambah AKBP Rico Fernanda.

Pada pertandingan perdana, pasangan Kapolres Konawe Utara – Kaurbinops Binmas berhasil menang dari pasangan Kabagren – Kasi Dokkes dengan skor 6-4.(red)

Artikel ini telah dibaca 29 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Kapolres Konut Buka Turnamen Badminton, 30 Pasang Peserta Berebut Juara

20 Januari 2026 - 21:55 WITA

OT Dojo Sheibun Kendari Sabet 3 Medali Emas di Turnamen Karate Nasional

23 Desember 2025 - 18:55 WITA

PT WIN Cup II: Sepak Bola Menyatukan Asa dan Persaudaraan

22 Desember 2025 - 16:50 WITA

Lima Atlet Sultra Sabet Medali Emas dan Perak di Kejurnas Kun Khmer

8 Desember 2025 - 06:50 WITA

Dojo Saibun: Wadah Pembinaan Karate yang Serius dan Terstruktur bagi Generasi Muda Sultra

24 November 2025 - 07:31 WITA

PT WIN CUP II 2025: Ajang Sepak Bola Bergengsi untuk Lahirkan Atlet Profesional

2 November 2025 - 17:49 WITA

Trending di Olahraga