Menu

Mode Gelap
Ridwan Bae: PT SCM dan Perkebunan Sawit Penyebab Banjir di Jalur Trans Sulawesi Korban Tenggelam di Pantai Nambo Ditemukan Meninggal Dunia Pembentukan Kaswara: Langkah Awal Kolaborasi Alumni SMP Waara Bupati Bombana Burhanuddin Lantik Sunandar A Rahim sebagai Pj Sekda Tujuh Kapolres di Sulawesi Tenggara Berganti

Edukasi · 25 Mar 2024 23:23 WITA ·

Buka Pendaftaran Jalur UTBK SNBT, UHO Siapkan Kuota 40 Persen


 Gedung Rektorat Univesitas Halu Oleo yang terletak di Jalan HEA Mokodompit Kelurahan Lalolara Kecamatan Kambu Kota Kendari. Foto: Istimewa Perbesar

Gedung Rektorat Univesitas Halu Oleo yang terletak di Jalan HEA Mokodompit Kelurahan Lalolara Kecamatan Kambu Kota Kendari. Foto: Istimewa

PENAFAKTUAL.COM, KENDARI – Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari resmi membuka pendaftaran calon mahasiswa baru (camaba) jalur Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT).

Kepala Bagian (Kabag) Hubungan Masyarakat (Humas) UHO, La Ode Abdul Hamdan Hakim menyampaikan bahwa pendaftaran tersebut resmi dibuka sejak 21 Maret sampai 5 April 2024.

“Untuk tahun ini disiapkan 40 persen kuota pada jalur tersebut,” kata Hamdan

Hamdan menjelaskan, jalur UTBK-SNBT merupakan seleksi nasional yang dibuka oleh panitia pusat Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB).

“Ini merupakan kesempatan bagi camaba yang ingin menjadi bagian dari kampus hijau,” ucapnya

Dirinya berharap agar camaba UHO senantiasa kunjungi laman snpmb.bppp.kemdikbud.go.id untuk informasi lebih lanjut SNBT.

Hamdan mengungkapkan bahwa tiap tahun UHO menyiapkan kuota bagi mahasiswa baru kurang lebih 8000

“Dari kuota tersebut dibagi dalam 3 jalur seleksi, yakni Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) minimal 30 persen, SNBT minimal 40 persen, dan Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMMPT) maksimal 30 persen,” jelasnya.

Hamdan juga mengingatkan untuk tidak percaya pada pihak-pihak yang menjanjikan kelulusan pada camaba.

“Percayalah kepada diri sendiri saja karena semuanya betul-betul berbasis tes,” pesannya.(hsn)

Artikel ini telah dibaca 56 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Pakar Pendidikan Sepakat, Jurusan IPA-IPS Harus Dihidupkan Lagi

14 April 2025 - 13:15 WITA

PT KKU Apresiasi Penindakan Penambangan Ilegal, Desak Pengusutan Tuntas

20 Maret 2025 - 22:59 WITA

Ramadhan Berbagi: SMAN 8 Konsel Bantu Siswa Kurang Mampu

18 Maret 2025 - 12:13 WITA

Pererat Silaturahmi, SMAN 8 Konsel Gelar Buka Puasa Bersama

14 Maret 2025 - 22:11 WITA

SMAN 4 Raha Gelar Perjusa: Tingkatkan Jiwa Kepemimpinan dan Kemandirian Siswa

25 Februari 2025 - 13:34 WITA

Raih IPK 3,99, Shofa’ Nur Amirah Khairiyah Jadi Wisudawan Terbaik UHO

6 Februari 2025 - 13:07 WITA

Trending di Edukasi