Menu

Mode Gelap
Menebak Arah Kasus Supriyani Tepis Isu Amplop Kepala Desa, Ketua APDESI Sultra Bentuk Satgas Anti Money Politik Oknum TNI AL di Kendari Diduga Hamili Kekasihnya, Korban Minta Keadilan! Diduga Lakukan Pengrusakan dan Penyerobotan, Warga Desa Tapuhaka Dipolisikan Truck Pengangkut Ore Nikel Milik PT Karyatama Konawe Utara Terbalik

Politik · 25 Okt 2024 16:29 WITA ·

ASR-Hugua Kampanyekan Program Kesehatan dan Pemberdayaan Perempuan di Kolaka Timur


 Paslon ASR-Hugua menggelar kampanye di Kabupaten Kolaka Timur. Foto: Penafaktual.com Perbesar

Paslon ASR-Hugua menggelar kampanye di Kabupaten Kolaka Timur. Foto: Penafaktual.com

PENAFAKTUAL.COM, KOLTIM- Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara nomor urut 2, Andi Sumangerukka dan Hugua (ASR-Hugua) menggelar kampanye di dua titik Kabupaten Kolaka Timur, yakni Kecamatan Laloae dan Kecamatan Mowewe, Kamis, 24 Oktober 2024.

Kampanye tersebut diwarnai dengan antusiasme warga, termasuk simulasi pencoblosan yang dilakukan oleh ibu-ibu sambil meneriakkan dukungan “nomor dua”.

Dalam kampanyenya, Andi Sumangerukka menegaskan komitmennya untuk memperbaiki layanan kesehatan di Sulawesi Tenggara. “Saya saksikan dan banyak mendengar cerita dari masyarakat tentang kesulitan mengakses ambulans karena biaya yang tidak murah. Insya Allah, jika terpilih nanti, tidak ada lagi kejadian seperti ini,” ujar mantan Pangdam XIV Hasanuddin ini.

ASR juga berjanji akan memastikan ketersediaan obat-obatan di fasilitas kesehatan. “Tidak ada lagi orang berobat pulang bawa resep, tetapi harus pulang bawa obat, karena ini merupakan kewajiban negara kepada rakyatnya,” tegasnya.

Program unggulan lain yang disampaikan adalah MANTU (Modal Usaha untuk Ibu-ibu), sebuah program yang ditujukan untuk memberdayakan kaum perempuan melalui wirausaha. Program ini akan memberikan bantuan modal usaha dan pendampingan bagi ibu-ibu yang ingin mengembangkan atau memulai usaha.

Di Kelurahan Iwoitombo, Kecamatan Mowewe, ASR menanggapi keluhan warga terkait pembangunan bendungan yang terbengkalai dan masalah insfraktruktur jalan. Masalah ini berdampak pada produktivitas pertanian yang hanya bisa panen sekali setahun. Merespons hal tersebut, ASR memperkenalkan program SETARA (Seratus Juta Asuransi untuk Petani Sultra) dan JAMAAH (Jalan Mulus Antar Wilayah).

“Jalan mulus di Sulawesi Tenggara bukan suatu yang mustahil, mengingat ketersediaan bahan baku aspal terbaik di Indonesia bahkan dunia ada di sini. Yang diperlukan hanya komitmen dan kemampuan dari pemimpin,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara periode 2019-2024, Abdul Rahman Saleh, yang hadir dalam kampanye tersebut menekankan pentingnya memilih pemimpin yang amanah.

Ia juga menyebutkan bahwa ASR merupakan calon yang didukung langsung oleh presiden terpilih Prabowo Subianto melalui Partai Gerindra.

ASR yang memiliki latar belakang militer, pernah menjabat sebagai Danrem 143 Halu Oleo di Kendari, Kepala Badan Intelijen Negara di Sulawesi Tenggara, dan terakhir sebagai Panglima Kodam XIV Hasanuddin yang membawahi tiga provinsi: Sulawesi Tenggara, Sulawesi Selatan, dan Sulawesi Barat.

“Saya bukan orang politik, saya adalah seorang tentara sebelum terjun ke politik. Jiwa saya tetap seorang prajurit yang bekerja untuk rakyat dan negara, prajurit tidak pernah mengkhianati rakyat, dan akan terus bekerja untuk kepentingan rakyat dan negara” tutup ASR, mengakhiri kampanyenya di Kolaka Timur.(hsn)

Artikel ini telah dibaca 39 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

ASR-Hugua Ungkap Strategi Penanganan Bencana Alam di Sultra

24 November 2024 - 17:41 WITA

Wujudkan Pilkada yang Bersih, APDESI Sultra Bentuk Satgas dan Deklarasi Anti Money Politik

24 November 2024 - 13:30 WITA

Debat Terakhir, ASR-Hugua: Siap Jalankan Kebijakan Pemberdayaan yang Lebih Baik

24 November 2024 - 12:14 WITA

Tiga Jurus Jitu Pengelolaan SDA bagi Kaum Marginal dan Perempuan Ala ASR

24 November 2024 - 11:56 WITA

Langkah Konkrit ASR-Hugua Mencegah Korupsi Pertambangan di Sultra

24 November 2024 - 10:40 WITA

Strategi ASR-Hugua Tumbuhkan Ekonomi Apabila Kandungan Nikel di Sultra Habis

24 November 2024 - 10:22 WITA

Trending di Politik