FOKUSRAKYAT.COM, – Kepolisian Sektor (Polsek) Lappariaja Polres Bone kembali menggelar operasi Yustisi di jalan poros Makassar – Watampone tepatnya di depan kantor Polsek Lappariaja, Rabu pagi (8/9/2021).
Operasi yustisi dipimpin langsung Kapolsek Lappariaja Polres Bone IPTU Siswanto. Dalam rangka menimalisir terjadinya penyebaran pandemi COVID-19.
Kapolsek Lappariaja IPTU Siswanto mengatakan bahwa kegiatan operasi Yustisi ini merupakan kegiatan rutin untuk meningkatkan kepatuhan terhadap protokol Kesehatan pencegahan COVID-19.
“Tujuan kegiatan operasi yustisi ini untuk mengingatkan masyarakat terhadap pentingnya kepatuhan terhadap protokol kesehatan dimasa pandemi ini,” kata Kapolsek.
Hasil kegiatan tadi masih ditemukan pengguna jalan yang melanggar protokol kesehatan tidak menggunakan masker.
“Bagi yang kita temukan tidak menggunakan masker, kita bagikan masker dan diberi imbauan, tetap mematuhi protokol kesehatan diantaranya akan pentingnya masker untuk keselamatan bersama,” jelasnya. (*)