Menu

Mode Gelap
Ridwan Bae: PT SCM dan Perkebunan Sawit Penyebab Banjir di Jalur Trans Sulawesi Korban Tenggelam di Pantai Nambo Ditemukan Meninggal Dunia Pembentukan Kaswara: Langkah Awal Kolaborasi Alumni SMP Waara Bupati Bombana Burhanuddin Lantik Sunandar A Rahim sebagai Pj Sekda Tujuh Kapolres di Sulawesi Tenggara Berganti

News · 30 Mei 2023 00:00 WITA ·

DPRD Muna Minta Kisruh PSU Desa Wawesa dan Parigi Segera Dituntaskan


 Kantor DPRD Muna. Foto: Istimewa Perbesar

Kantor DPRD Muna. Foto: Istimewa

PENAFAKTUAL.COM, MUNA – DPRD Kabupaten Muna, menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) terkait kisruh Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Wawesa dan Parigi, Senin, 29 Mei 2023. RDP tersebut dihadiri Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Fajar Wunanto.

Dalam RDP, DPRD meminta instansi terkait agar menyelesaikan masalah tersebut karena persoalan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di dua desa itu belum terselesaikan hingga kini.

Bahkan, buntut dari kekisruhan itu, mengakibatkan pelayanan masyarakat di kantor Desa tidak berjalan maksimal, karena disegel oleh warga, hingga akhirnya dibongkar paksa oleh Satuan Polisi Pamong Praja.

Ketua Komisi I DPRD Muna, Iskandar pun meminta polemik di dua desa tersebut segera dituntaskan, karena Surat dari Bina pemerintahan desa sudah jelas.

“Persoalan Pilkades ini harus segera diselesaikan,” tegasnya.

Menanggapi desakan dari Komisi I DPRD Muna, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Fajaruddin Wunanto, meminta waktu untuk menyelesaikan masalah di dua desa tersebut. Ia mengaku akan berkoordinasi terlebih dahulu dengan Kementerian Desa.

Perlu diketahui, Fajar Wunanto baru saja menjabat Kadis DPMD, sehingga mantan Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Muna ini perlu berkonsultasi di kementrian Desa.(**)

Artikel ini telah dibaca 21 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Polres Buton Tengah Siagakan 388 Personel untuk Amankan Festival Kande-kandea

12 April 2025 - 18:27 WITA

Dua Oknum Mengaku TNI Diduga Peras Penjual Gas LPG 3 Kg di Muna dan Muna Barat

5 April 2025 - 21:18 WITA

Pembentukan Kaswara: Langkah Awal Kolaborasi Alumni SMP Waara

5 April 2025 - 11:07 WITA

Kapolres Konawe Utara: Mari Sambut Hari Kemenangan dengan Hati Bersih

30 Maret 2025 - 19:54 WITA

Polres Bombana Bekuk Pengedar Sabu dari Kolaka

18 Maret 2025 - 11:00 WITA

Ketua Demokrat Sultra Instruksikan Anggota DPRD Dukung Kepala Daerah

17 Maret 2025 - 16:44 WITA

Trending di News