PENAFAKTUAL.COM, MUNA – Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Muna, Bachrun Labuta resmi menjadi Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Kabupaten Muna, Provinsi Sulawesi Tenggara.
Bachrun Labuta mengisi kekosongan jabatan sebagai Plt. Bupati Muna setelah Bupati Muna, LM. Rusman Emba ditahan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Hal itu disampaikan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Muna, Eddy Uga. Menurutnya, Bachrun Labuta telah ditetapkan oleh Pj. Gubernur Sultra, Andap Budhi Revianto melalui SK Nomor 100.1.4.2/7424 perihal penugasan Wabup sebagai Plt Bupati, tertanggal 28 November 2023.
“Sudah ada SK Plt. Bupati Muna dari Pj. Gubernur Sultra,” kata Sekda Muna, Eddy Uga, Selasa, 28 November 2023.
Eddy Uga mengatakan, SK Plt. Bupati Muna dikeluarkan oleh Pj. Gubernur Sultra, Andap Budhi Revianto untuk mengantisipasi kevakuman jalannya roda pemerintahan di Kabupaten Muna.
“Nantinya, ada juga SK Plt. Bupati Muna yang akan dikeluarkan dari Kemendagri,” jelasnya.
Sementara itu, Plt. Bupati Muna, Bachrun Labuta mengatakan Jabatan Plt. Bupati merupakan perintah Undang-undang, sehingga roda pemerintahan di Kabupaten Muna tetap berjalan sebagaimana mestinya.
“Apalagi masih ada tanggungjawab yang berkaitan dengan kepentingan masyarakat berupa penadatangan nota kesepahaman KUA PPAS 2024 di DPRD yang sempat tertunda,” ujarnya.
“Semoga penandatangan nota kesepahaman KUA PPAS dan penyerahan dokumen RAPBD 2024 bisa terlaksana, sehingga dapat dibahas dan ditetapkan sebelum 30 November 2023,” tutupnya.
Penulis: Nursan