Menu

Mode Gelap
Tepis Isu Amplop Kepala Desa, Ketua APDESI Sultra Bentuk Satgas Anti Money Politik Oknum TNI AL di Kendari Diduga Hamili Kekasihnya, Korban Minta Keadilan! Diduga Lakukan Pengrusakan dan Penyerobotan, Warga Desa Tapuhaka Dipolisikan Truck Pengangkut Ore Nikel Milik PT Karyatama Konawe Utara Terbalik Seorang Alumni Kingdom Academy Kendari Mengaku Kerap Dicabuli Ketua Yayasan

Daerah · 24 Jan 2023 20:13 WITA ·

KPU Mubar Lantik 258 Anggota PPS


 Pelantikan dan pembacaan pakta integritas PPS Foto: Istimewa Perbesar

Pelantikan dan pembacaan pakta integritas PPS Foto: Istimewa

PENAFAKTUAL.COM, MUBAR – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Muna Barat (Mubar), Sulawesi Tenggara (Sultra) resmi melantik 258 anggota panitia pemungutan suara (PPS) pada pemilihan umum serentak tahun 2024, Selasa 24 Januari 2023.

Ketua KPU Mubar Awaludin Usa mengatakan pengambilan sumpah dan pembacaan pakta integritas merupakan suatu bentuk komitmen yang diharapkan kepada anggota PPS dalam menjalankan seluruh tugas, fungsi dan tanggung jawab sesuai perundang-undangan tang berlaku.

“Hari ini kami resmi melantik dan mengambil sumpah serta membacakan pakta integritas karena pengukuhan bagian dari badan penyelenggara pemilu dan kami ucapakan selamat pada teman-teman semua yang dilantik dan diambil sumpahnya,” ungkap Awaluddin Usa.

Ia juga menekankan kepada anggota PPS yang baru dilantik agar bekerja secara profesional, tidak ada korupsi, kolusi dan nepotisme.

“Kami tekankan untuk 258 anggota PPS yang baru dilantik, dan akan bertugas di tingkat desa, untuk bekerja secara profesional. Ikuti regulasi, artinya bekerja sesui prosedur jangan ada yang dilebihkan dan dikurangi dan dituntut bersifat adil,” tegasnya.

Lebih lanjut, Awaludin Usa menghimbau kepada PPS yang baru dilantik agar langsung bekerja merekrut petugas penyelenggara pemilu (Pantarlih) tingkat desa.

“Setelah dilantik anggota PPS lansung bekerja, salah satunya perekrutan petugas penyelenggara pemilu (Pantarlih) yang masa kerjanya selama dua bulan, untuk itu tugas awal PPS mensosialisasikan rekrutmen Pantarlih tersebut,” pintanya.

Penulis: Zulfikar

Artikel ini telah dibaca 29 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Legal PT WIN Bantah Tidak Memiliki AMDAL

11 Oktober 2024 - 15:28 WITA

Banyak Honorer di Muna Tak Terdata di BKN, BKPSDM Disoroti

10 Oktober 2024 - 16:06 WITA

Diduga Cemari Lahan Pertanian, Angggota DPRD Bombana Soroti Aktivitas PT Tekonindo

10 Oktober 2024 - 08:34 WITA

DPRD Kendari Rekomendasikan Pencabutan Izin SPA Penginapan Utami 8

9 Oktober 2024 - 21:44 WITA

HUT TNI ke-79, Ini Arahan Danrem 143/HO kepada Satuan Jajaran

5 Oktober 2024 - 09:31 WITA

Proyek Ekstensifikasi Tanaman Kopi di Bombana Masih Jadi Sorotan

4 Oktober 2024 - 21:49 WITA

Trending di Daerah